IDR PTC LOKAL (Indonesia Punya)

LEMBAR

Selasa, 16 November 2010

Apa itu Keywords ?

Apa itu Keywords ?

Disini kita akan belajar untuk lebih memahami lagi apa yang dimaksud dengan keyword. Dalam konteks, keywords adalah apa yang di masukkan oleh seseorang pada google untuk mencari suatu informasi tertentu.

Biasanya orang memasukkan antara 2 sampai 5 kata, biasa diistilahkan juga sebagai phrases atau yang biasa disebut juga search phrases, keyword phrases, query phrases, atau cuma keywords saja, semuanya mengandung arti yang sama.

Keywords yang paling penting bagi kita adalah yang terbaik dan paling relevan dalam search phrases, yang anda inginkan situs anda akan di temukan pada halaman hasil pencarian dari google pada saat seseorang menggunakan keywords atau kata tersebut dalam pencariannya.

Keyword yang baik haruslah spesifik dan jelas. Lebih baik mendapatkan 100 pengunjung dengan kualitas yang tinggi dari pada 1000 pengunjung yang mengunjungi situs anda karena terdaftar pada search phrase yang umum, yang kemudian tidak tertarik dengan apa yang akan kita tawarkan.

Misi utama kita bukan hanya mendapatkan banyak pengunjung, tetapi bagaimana meningkatkan nilai pemasaran dari produk atau layanan yang hendak kita tawarkan di situs. Menjadi ranking 1 di google tidak berarti apa-apa kecuali bisa meningkatkan angka penjualan dari produk atau layanan yang di tawarkan.

Semakin jelas, semakin spesifik, semakin unik keywords yang dipilih, maka semakin besar pula kesempatan untuk mendapatkan pengunjung yang memang sedang mencari apa yang hendak ditawarkan.

Bila mengiginkan hasil yang maksimum, maka kita harus berpikir sebagai costumers atau calon pengunjung. Pikirkan apa yang mereka butuhkan, masalah apa yang mereka hadapi, dan solusi seperti apa yang bisa anda tawarkan untuk membantu.

Belajar cara mencari keyword
Bagaimana cara memilih keywords mana yang paling tepat dan paling relevan untuk situs ? ada 2 metode utama yang bisa di gunakan

Dengan menggunakan online tool yang di sebut Word Tracker di Http://www.wordtracker.com atau yang sejenis, luangkan waktu untuk mencari keywords yang tepat.

Menganalisa statistic pengunjung situs. Lakukan ini setelah melakukan hal yang pertama, untuk menilai hasil dari metode yang pertama.

Wordtracker adalah online tool yang akan mencari variasi yang cocok dari suatu search phrases, termasuk juga sinonim dan kesalahan dalam pengejaan yang biasa dilakukan oleh orang. Juga akan memperlihatkan kepada anda berapa banyak orang yang yang menggunakan kata tersebut dalam waktu kurun waktu 60 hari dan 24 jam terakhir.

Belum ada program lain yang menawarkan informasi yang serupa. Memang ada tools lainnya, seperti Overture's atau AdWord's Keywords, tetapi tidak cukup akurat. Untuk alasan inilah mengapa Wordtracker dipilih oleh banyak Search Engine Optimizers (SEOs) dan Internet Marketers.

Secara rutin, kita harus belajar dan menganalisa data statistic dari kunjungan situs anda, untuk mencari keyword mana yang orang gunakan untuk mencari situs kita. Hal ini di lakukan setelah situs berjalan beberapa waktu.

Belajar Menggunakan Wordtracker

Sebelum menggunakan wordtracker, terlebih dahulu kita harus meluangkan waktu untuk membuat daftar kata-kata yang mungkin akan digunakan oleh calon pembeli untuk mencari produk, jasa atau informasi yang hendak ditawarkan. Berpikirlah sebagai pembeli, ini penting untuk diingat.

Wordtracker menawarkan 2 macam pelayanan, yaitu free trial version dan paid (full) version. Anda harus mendaftar terlebih dahulu sebelum bisa menggunakan yang full version. Free Trial Version hanya mengijinkan anda untuk mencari keywords apa yang dicari oleh orang di AltaVista search engine.

Wordtracker memang cukup mahal untuk digunakan, akan tetapi tidak ada cara yang lebih baik untuk mencari keywords yang paling tepat untuk situs anda.

Pada kenyataannya anda bisa menggunakannya untuk memperkirakan berapa banyak pengunjung yang berpotensi bagi situs anda, wordtracker merupakan tool yang sangat berharga bagi bisnis anda. Selanjutnya kita akan Belajar Mengoptimalkan Penggunaan Keyword.



Belajar Mengoptimalkan Penggunaan Keyword
Setelah Belajar Mencari Keyword Yang Tepat, selanjutnya kita bisa Belajar Mengoptimalkan Penggunaan Keyword yang telah kita cari dan pilih. Mengoptimalkan penggunaan keyword adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan.

Keyword Phrase
Setelah belajar menggunakan Wordtracker untuk mencari keyword anda, seharusnya kita telah mendapatkan daftar keyword phrase. Idealnya anda memiliki setidaknya satu keyword phrase yang menjadi andalan untuk mempromosikan jasa, produk, atau informasi yang hendak ditawarkan.

Ini merupakan keword phrase primer kita yang harus ditempatkan di halaman situs, terutama pada halaman depan (HomePage).

Kita juga harus memiliki beberapa phrase lain yang lebih spesifik dan lebih bervariasi dari keyword phrase primer, phrase ini untuk digunakan pada produk, jasa, atau isi dari halaman yang lebih spesifik.

Keyword Phrase Primer

Contoh, misalnya situs kita menjual "design rumah" online maka Keyword Phrase Primer: "design rumah" Variasi yang lebih Spesifik :"design rumah pedesaan", ""design rumah mewah", "design rumah adat".

Jangan menggunakan kata-kata yang umum atau satu suku kata untuk keyword. Coba bayangkan betapa sulitnya untuk bisa mencapai posisi puncak untuk kata misalnya "komputer"? anda akan bersaing dengan lebih dari 52 milyar halaman.

Bila situs mempunyai dua buah produk yang sama sekali berbeda, (misalnya popok bayi dan pintu rumah ) atau kita akan menjual pada dua macam konsumen yang berbeda maka sebaiknya mempertimbangkan untuk memisahkan atau membuat situs yang terpisah, satu situs untuk satu kategori.

Keyword Phrase Sekunder
Setelah menggunakan Wordtracker, kita seharusnya memiliki daftar phrase lain tetapi tidak memiliki rating yang tinggi seperti phrase primer, tetapi masih memiliki hubungan dengan produk, jasa yang anda tawarkan.

Ini adalah keyword phrase sekunder, yang juga mempunyai relevansi yang tinggi untuk situs dan bisnis kita, tetapi tidak sering digunakan oleh orang untuk mencari jenis produk, atau jasa yang hendak kita tawarkan.

Seperti contoh diatas, ini adalah keyword phrase sekunder anda untuk design rumah dengan menggunakan wordtracker.

Keyword Phrase Sekunder: "design rumah" adalah "design tempat tinggal" Keyword Phrase sekunder juga harus digunakan di situs anda, tetapi tidak sebanyak dan sesering keyword phrase primer.

Tempatkan Semuanya

Kini kita telah belajar dan memiliki daftar keyword phrases, strategi umum yang bisa kita gunakan untuk mengoptimalkan keywords pada situs akan dipelajari pada bagian ini.



Untuk mengoptinalkan penggunaan keyword phrases, idealnya gunakan tidak lebih dari 2 keyword phrases yang berbeda.

Setiap halaman seharusnya mengandung Keyword Phrases Primer. Halaman utama situs anda juga harus menyertakan Keyword Phrases Sekunder. Setiap produk, jasa, atau isi dari halaman harus terdapat keyword phrase primer.

Halaman utama adalah halaman yang seharusnya mempunyai rangking tertinggi, dan haruslah banyak mempunyai link dari situs lain, anda harus menempatkan secara khusus keyword phrases primer anda. Halaman utama anda akan menghubungkan kesetiap halaman lain yang ada di situs anda yang sudah anda optimalkan untuk keyword phrases yang lebih spesifik.

Dengan menggunakan contoh "design rumah" seperti diatas:

Halaman utama: optimalkan untuk "design rumah" (phrase primer) dan "design gedung" (phrase sekunder)

Halaman Design Rumah Adat: optimalkan untuk "design rumah adat" phrase dan variasi lain, misalnya "Design rumah adat jawa". Catatan: phrase ini juga mengandung Keyword Phrase Primer. Ini merupakan situasi yang ideal.

Halaman Design rumah adat jawa: optimalkan untuk "Design rumah adat jawa" phrase.

Halaman Hubungi Kami: sisipkan juga "design rumah" beberapa kali pada halaman ini. Karena halaman ini tidak mempunyai hubungan dengan halaman lain selain halaman utama, jadi gunakan keyword phrase primer.

Halaman Tentang Kami: sama seperti halaman Hubungi Kami. Ini merupakan contoh secara umum, tergantung bagaimana cara anda untuk melakukannya. Selanjutnya kita akan Belajar Mengoptimalkan Situs.

sumber

1 komentar:

  1. mantab gan ,, oh keyword pharse tuh yang kaya gt ,, maksih info nya sekalian berkunjung ksesini http://pro-ptc-sites.blogspot.com

    BalasHapus